Suatu zat yang tampil sebagai zat padat, tetapi tidak mempunyai struktur kristal yang berkembangbiak disebut amorf (tanpa bentuk). Ter dan kaca merupakan zat padat semacam itu. Tak seperti zat pada kristal, zat amorf tidak mempunyai titik-titik leleh tertentu yang tepat. Sebaliknya zat amorf melunak secara bertahap bila dipanasi dan meleleh dalam suatu jangka temperatur.
Sifat sifat zat padat bergantung pada jenis atom penyusunnya dan Struktur materialnya. Berdasarkan struktur atom dalam zat padat dikenal dua macam zat padat, yaitu kristal dan amorf.
• Kristal :
Molekulnya tersusun secara berulang dan teratur dalam rantai yang panjang. Kristal adalah benda padat yang mempunyai permukaan-permukaan datar. Karena banyak zat padat seperti garam, kuarsa, dan salju ada dalam bentuk-bentuk yang jelas simetris, telah lama para ilmuwan menduga bahwa atom, ion ataupun molekul zat pdat ini juga tersusun secara simetris.
• Amorf :
Molekulnya tersusun dengan keteraturan yang pendek. Contoh : Gelas, plastik dll.
Download filenya disiniFree Template Blogger collection template Hot Deals SEO
0 komentar:
Posting Komentar